Minggu, 22 Maret 2009

Gus Dur Centre Wonokromo

Atas upaya H. Farid selaku Ketua Tanfidz PAC PKB Pro Gus Dur Wonokromo untuk melakukan pendekatan persuasif dengan Bpk. H. Ali Burhan selaku Ketua DPC PKB Pro Gus Dur Kota Surabaya akhirnya kita dapat menggunakan sebagian tempat di Sekretariat DPC PKB Pro Gus Dur di Jl. Komering sebagai Sekretariat Pro Gus Dur Wonokromo walaupun cuma sementara (kira-kira 4 bulan). Hal ini dikarenakan rumah tersebut akan habis masa kontraknya 4 bulan lagi.
Sebagai realisasi hal tersebut sekaligus menindaklanjuti kepercayaan DPC PKB Pro Gus Dur Kota Surabaya kepada PAC PKB Pro Gus Dur Wonokromo maka kader-kader Pro Gus Dur Wonokromo segera kerja bhakti membersihkan sekretariat yang telah 3 bulan terbengkelai tanpa ada yang merawat. Sebanyak 12 orang kader PKB Pro Gus Dur Wonokromo bekerja bhakti membersihkan seluruh bangunan rumah tersebut.
Kegiatan dimulai pukul 09.00 wib dan alhamdulillah pada pukul 15.00 wib kita telah selesai bekerja bhakti. Pada lantai dua bangunan tersebut terdapat ruang kosong yang telah kita tempati sebagai sekretariat yang kita sebut "Sekretariat GUS DUR CENTRE WONOKROMO"
Terima kasih atas kepercayaan DPC PKB Pro Gus Dur Kota Surabaya kepada kami DPAC PKB Pro Gus Dur Wonokromo. Kami akan memanfaatkan keberadaan GUS DUR CENTRE WONOKROMO ini sesuai dengan garis-garis perjuangan partai demi mewujudkan cita-cita perjuangan Gus Dur untuk negeri tercinta ini.